• Skip to primary navigation
  • Skip to main content
  • Skip to primary sidebar
  • Skip to footer
Isa Dan Islam
  • Awal
  • Maksud Situs Ini
    • Tentang Kami
    • Isa dan Al-Fatihah
    • Daftar Artikel
  • Jalan Keselamatan
  • Tanya / Jawab
  • Artikel
  • Alkitab
  • Hubungi Kami
  • Al-Fatihah
Isa Dan Islam > Pertanyaan / Jawaban > Isa Al-Masih > Mukjizat Isa > Muhammad Atau Isa – Siapakah Mampu Membangkitkan Orang Mati?

Muhammad Atau Isa – Siapakah Mampu Membangkitkan Orang Mati?

3 Desember 2012 oleh Web Administrator 160 Komentar

kuburan-terbuka-tempat-peristirahatan-orang-matiKematian adalah satu hal yang paling ditakutkan oleh setiap orang. Kematian adalah akhir dari kehidupan. Semua makhluk hidup pada akhirnya akan menghadapi kematian secara permanen. Baik karena sakit ataupun kecelakaan. Tak satu pun makhluk hidup yang luput dari kematian. Namun, adakah yang mampu membangkitkan orang dari kematian? Apakah Muhammad nabi Islam atau Isa yang mampu membangkitkan orang mati? Lihat penjelasannya dibawa ini.

Manusia Tidak Kuasa Menghidupkan Yang Mati

Kematian dapat memisahkan seseorang dari orang-orang yang dikasihinya. Bagi orang yang tidak dapat menerima kenyataan tersebut, biasanya akan berdampak negatif. Seperti merasa shock yang berkepanjangan. Atau merasa seperti ingin menghidupkan kembali orang yang dikasihinya itu.

Menghidupkan kembali orang yang sudah mati adalah mustahil. Manusia tidak mempunyai kuasa untuk memberi nafas kehidupan bagi makhluk hidup yang sudah tak bernyawa. Mengenai hal itu Al-Quran berkata, ” seekor lalatpun, manusia tidak kuasa untuk menciptakannya “ (Qs 22:73).

Hanya Allah Berkuasa Menghidupkan

Menghidupkan dan mematikan adalah pekerjaan Allah. Hanya Allah yang dapat melakukannya karena Dia Pribadi yang Maha Kuasa. Bagi Allah pekerjaan ini bukanlah hal sulit, sebab apa saja yang dikatakan Allah pasti terjadi saat itu juga.

Bahkan pada awal penciptaan alam semesta, Allah cukup berkata ” Jadilah! “ Maka jadilah saat itu juga. ” Berfirmanlah Allah: “Jadilah terang.” Lalu terang itu jadi “ (Taurat, Kitab Kejadian 1:3). Hal yang sama juga Allah lakukan dalam menghidupkan makhluk yang sudah mati. ” Dia menghidupkan orang-orang yang mati dan Dia adalah Maha Kuasa atas segala sesuatu “ (Qs 42:9).

Bukan Muhammad, tetapi Isa Yang Mampu Membangkitkan Orang Mati

Selain Allah, Al-Quran juga mencatat Isa Al-Masih berkuasa menghidupkan orang mati, bahkan memberi nafas kehidupan bagi makhluk yang belum bernyawa (Qs 5:110). Demikian juga Injil memberi kesaksian yang sama.

Injil mencatat beberapa peristiwa, di mana Isa Al-Masih membangkitkan orang yang sudah mati, bahkan sudah mati berhari-hari. Injil, Rasul Lukas 7:11-17 menjelaskan bagaimana Isa Al-Masih membangkitkan seorang pemuda dari desa bernama Nain dari kematiannya ketika dia diusung ke pemakaman. Peristiwa ini disaksikan oleh orang-orang yang mengusungnya.

Peristiwa lain adalah seorang anak berusia dua belas tahun yang juga dihidupkan kembali oleh Isa Al-Masih. Peristiwa ini disaksikan oleh ayah-ibu si anak, pelayat yang meratapinya serta tiga rasul Isa Al-Masih, yaitu Petrus, Yohanes, Yakobus (Injil, Rasul Lukas 8:40-56).

Injil, Rasul Besar Yohanes 11:1-44 mencatat bagaimana Isa Al-Masih menghidupkan kembali Lazarus yang sudah mati dan dikubur selama empat hari. Mayatnya sudah berbau. Peristiwa ini disaksikan keluarga Lazarus, para rasul Isa dan orang-orang Yahudi yang menentang-Nya.

Allah dan Isa Al-Masih adalah Sumber Hidup

Mengapa Isa Al-Masih dapat menghidupkan kembali orang yang sudah mati? Karena Isa Al-Masih adalah Kalimat Allah! Yang mana dalam diri manusia Isa Al-Masih terdapat keilahian Allah. Sebab Isa Al-Masih adalah Allah itu sendiri yang menjelma menjadi manusia.

Bila Allah adalah Sumber Kehidupan, maka Isa Al-Masih juga merupakan Sumber Kehidupan. Sebab Allah dan Isa Al-Masih adalah satu sebagaimana yang diakui-Nya. ” Aku [ Isa Al-Masih] dan Bapa adalah satu” (Injil, Rasul Besar Yohanes 10:30).

Itulah sebabnya Isa Al-Masih memperkenalkan diri-Nya sebagai kebangkitan dan hidup. “Akulah kebangkitan dan hidup; barangsiapa percaya kepada-Ku, ia akan hidup walaupun ia sudah mati “ (Injil, Rasul Besar Yohanes 11:25). Isa Al-Masih sanggup membangkitkan orang yang sudah mati, sebab Dia adalah Sumber Hidup!


Lihat artikel ini dalam bentuk video


[Staff Isa dan Islam – Isa Al-Masih datang ke dunia dan membawa Kehidupan Baru bagi setiap orang, termasuk Saudara Pembaca. Kiranya saudara memperdalam pengertian tentang anugerah Keselamatan dalam Isa Al-Masih.]

 


Artikel Terkait

Berikut ini link-link yang berhubungan dengan artikel di atas.  Jika Anda berminat, silahkan klik pada link-link berikut:

  1. Pandangan Al-Quran Mengenai Kematian Dan Kebangkitan Isa Al-Masih
  2. Apa Yang Terjadi, Jika Seandainya Isa Tidak Bangkit?
  3. Mukmin Bertanya: Apa Bukti Isa Al-Masih Bangkit?

Video:

  1. Nabi Akhir Dan Pembangkitan Orang Mati
  2. Kisah Nabi Isa Membangkitkan Orang Mati

Untuk menolong para pembaca, kami memberi tanda ***** pada komentar-komentar yang kami rasa terbaik dan paling menolong mengerti artikel di atas. Bila bersedia, silakan juga mendaftar untuk buletin mingguan, “Isa, Islam dan Al-Fatihah.”

 

Apabila Anda memiliki tanggapan atau pertanyaan atas artikel “Muhammad Atau Isa Yang Mampu Membangkitkan Orang Mati?”, silakan menghubungi kami dengan cara klik link ini. Atau WA/SMS ke: 0812-8100-0718

Bagikan Artikel Ini:

Facebook Twitter WhatsApp Email SMS

Ditempatkan di bawah: Isa Al-Masih, Mukjizat Isa

Reader Interactions

Comments

  1. Peter mengatakan

    3 Desember 2012 pada 2:04 am

    *
    To: John,

    Yesus membangkitkan orang mati dengan kuasa-Nya sendiri, bukan kuasa Bapa. Tapi bila saudara bertanya apakah Yesus membangkitkan orang mati atas seijin Allah? Kami jawab iya, Yesus membangkitkan orang mati seijin Allah karena Dia adalah utusan Bapa.

    Tapi perlu saudara ingat, bahwa Bapa dan Yesus, kedua-duanya adalah Allah dan kedua-Nya memiliki kuasa Ilahi. Lebih baik jangan memaksakan doktrin Tauhid saudara kepada orang Kristen karena akan rancu jadinya.

    Balas
  2. kumbang mengatakan

    3 Desember 2012 pada 2:08 am

    *
    To: John,

    Yesus membangkitkan orang mati dengan kuasa-Nya sendiri, bukan kuasa Bapa. Tapi bila saudara bertanya apakah Yesus membangkitkan orang mati atas seijin Allah? Kami jawab iya, Yesus membangkitkan orang mati seijin Allah karena Dia adalah utusan Bapa.

    Tapi perlu saudara ingat, bahwa Bapa dan Yesus, kedua-duanya adalah Allah dan kedua-Nya memiliki kuasa Ilahi. Lebih baik jangan memaksakan doktrin Tauhid saudara kepada orang Kristen karena akan rancu jadinya.

    Balas
    • staff mengatakan

      4 Desember 2012 pada 8:17 am

      ~
      Saudara Kumbang,

      Kami sudah membaca ayat yang saudara berikan, dan di sana kami tidak menemukan kalimat yang mengatakan bahwa Isa tidak mempunyai kekuatan untuk menghidupkan orang mati. Namun memang dikatakan bahwa Isa melakukan hal tersebut dengan seijin Allah.

      “Kekuatan” jelas berbeda dengan “ijin”. Misalnya, saudara Kumbang mempunyai uang 500jt. Saudara ingin menggunakan uang tersebut untuk membeli sebuah mobil. Lalu saudara minta ijin kepada orang-tua saudara, tetapi orang-tua saudara tidak memberi ijin.

      Alhasil saudara tidak jadi membeli mobil karena: orang-tua tidak memberi ijin BUKAN karena saudara tidak mampu untuk membelinya.

      Dari ilustrasi di atas, kami harap saudara menjadi jelas perbedaan “kekuatan” dan “ijin”.
      ~
      SO

  3. wito mengatakan

    3 Desember 2012 pada 2:25 am

    *

    Peter wrote:

    John, kamu bodoh, Yesus membangkitkan orang mati dengan kuasa-Nya sendiri, bukan kuasa Bapa, tp semau atas seijin Bapa krn Yesus adl utusan Bapa.
    Bapa & Yesus, keduanya adl Allah, dan keduanya memiliki kuasa illahi.
    Jng paksakan doktrin tauhid kalian kpd kristen, akan rancu jdnya.

    Sdr peter,

    Bapa dan yesus adalah Allah. Berarti ada dua zat Allah yang berbeda. Yesus adalah manusia. Berati zat Allah seperti manusia. Mungkinkah zat Tuhan sama dengan zat ciptaannya?

    Balas
  4. komengku mengatakan

    3 Desember 2012 pada 4:25 pm

    *
    Mujizat Nabi Muhammad dengan seizin Allah: Mengerti bahasa binatang seperti Nabi Sulaiman. Memerintah bumi dan pohon seperti Nabi Musa. Diberi mukjizat seperti Nabi Ibrahim. Anak yang meninggal bangkit hidup kembali (mirip mukjizat Nabi Isa).

    Menyembuhkan orang buta. Menyembuhkan orang lumpuh. Menyembuhkan orang cacat sejak lahir. Mengetahui isi hati. Memberi makan beribu orang dengan seketul makanan. Memberi minum beribu orang dengan sikit air. Mengeluarkan air ditengah padang gurun. Mengeluarkan air dari sela jari untuk wudhu beribu orang. Membelah bulan menjadi 2 bagian (Dan ini telah dibuktikan oleh para astronot yang menghabiskan dana ratusan juta dollar).

    Mengetahui apa yang telah terjadi. Mengetahui apa yang sedang terjadi. Mengetahui apa yang akan terjadi. Melihat yang dibelakang punggungnya seperti dari depan. Dan masih banyak lagi.

    Balas
    • staff mengatakan

      13 Desember 2012 pada 6:31 am

      ~
      Saudara Komengku,

      Terimakasih untuk kesediaan saudara memberi daftar dari mujizat yang dilakukan oleh Muhammad. Bila tidak keberatan, dapatkah saudara memberi informasi, pada surah dan ayat berapakah dalam Al-Quran dituliskan mujizat-mujizat tersebut?

      Tentu segala informasi harus disertai dengan bukti-bukti, agar informasi tersebut dapat diakui kebenarannya bukan.
      ~
      SO

  5. al mengatakan

    4 Desember 2012 pada 1:48 am

    *
    Dear staf IDI,

    Bagaimana kalau dukun juga bisa membangkitkan orang mati, apa kalian mau menjadikannya Tuhan?

    Balas
    • staff mengatakan

      4 Desember 2012 pada 8:21 am

      ~
      Apakah menurut saudara Al manusia berhak menentukan siapa yang menjadi Tuhan atas dirinya? Jika saudara Al seorang yang beragama, seharusnya saudara tidak melontarkan pertanyaan konyol seperti di atas!

      Allah yang kami sembah adalah Allah yang menciptakan langit dan bumi. Bukan dukun yang bisa membangkitakan orang mati. Inilah firman Allah tentang hal ini, “Tidakkah kautahu, dan tidakkah kaudengar? TUHAN ialah Allah kekal yang menciptakan bumi dari ujung ke ujung; Ia tidak menjadi lelah dan tidak menjadi lesu, tidak terduga pengertian-Nya” (Kitab Nabi Besar Yesaya 40:28).
      ~
      SO

  6. julia mengatakan

    5 Desember 2012 pada 7:18 pm

    *
    Elia pernah berdoa dan membangkitkan anak seorang janda di Sarfat. Petrus juga pernah membangkitakan Dorkas.

    Tetapi Isa Al-Masih selain mampu membangkitkan orang mati, Dia juga disebut sebagai Terkemuka di dunia dan di akhirat. Mengapa? Karena segala kuasa di bumi dan di sorga ada dalam tangan-Nya.

    Jika anda bingung dengan Injil dan Al-Quran, masih ada Taurat (Kitab Musa) sebagai dasar atas semua kitab. Jika ada kitab yang tidak menunjang Taurat, maka Kitab itu bukan berasal dari Allah.

    Nubuat tentang Isa Al-Masih sudah tertulis sejak dari Kitab Taurat. Bila ada yang masih meragukan Taurat dan menyatakan Taurat salah, silakan tanyakan pada diri sendiri, apakah kitab yang kalian pegang yang salah atau Taurat yang salah.

    Balas
  7. johanes mengatakan

    5 Desember 2012 pada 10:22 pm

    *
    All Muslim,

    Benar sekali, jika berbicara tentang kuasa menghidupkan orang yang mati ada beberapa tokoh selain Yesus yang diberi kuasa tersebut. Tapi ada yang sangat luput dari perhatian anda semua. Yaitu cara dan proses.

    Semua tokoh yang dapat membangkitkan orang mati dalam Alkitab selain Yesus melalui proses doa, meminta kuasa Allah melalui diri para nabi. Tetapi Yesus, bila saudara memperhatikan dengan teliti dan jeli, Yesus hanya berkata “bangkitlah!” Maka orang yang mati itu bangkit. Simpel tapi memiliki kuasa yang luar biasa.

    Sama halnya kita bisa menilai seseorang itu ahli atau tidak dari cara atau proses seseorang melakukan pekerjaannya tersebut. Saya pribadi yakin bahwa Yesus adalah Allah itu sendiri dari semua proses yang terjadi jauh sebelum Dia dilahirkan sampai Dia naik ke surga dan akan datang sebagai Hakim Maha Adil.

    Balas
  8. al mengatakan

    10 Desember 2012 pada 7:46 am

    *
    Tidak hanya Nabi Isa, Elisa pun mampu membangkitkan orang mati. Baca Injil 2 Raja-raja 4:32-35. Hebatnya lagi, Elisa mampu menghidupkan orang mati kendati dia sendiri sudah mati. Mayat seseorang bisa bangkit kembali ketika menyentuh tulang Elisa. Baca Injil 2 Raja-raja 13:21.

    Apakah Elisa juga Tuhan?

    Balas
    • staff mengatakan

      12 Desember 2012 pada 7:58 am

      ~
      Saudara Al,

      1. Memang dalam Alkitab terdapat sejumlah nabi yang mempunyai mujizat. Diantara mujizat tersebut, ada nabi yang diberi kemampuan untuk menghidupkan orang mati. Diantaranya adalah Elisa.

      Orang Kristen mengimani Yesus Kristus sebagai Tuhan yang menjelma menjadi manusia, bukan semata-mata karena Dia mampu membangkitkan orang mati. Apa yang dilakukan-Nya itu hanyalah sebagian dari kuasa-Nya. Lalu, mengapa orang Kristen mengimani Yesus sebagai Allah? Silakan membaca penjelasan kami pada link ini: http://tinyurl.com/899uaqm.

      2. Bila saudara Al membaca Alkitab, maka saudara akan menemukan nabi-nabi dengan mujizatnya. Hal ini menandakan bahwa mereka adalah benar-benar nabi yang diutus oleh Allah. Bagaimana dengan Muhammad, adakah Al-Quran mencatat bahwa dia pernah melakukan mujizat?
      ~
      SO

  9. johanes mengatakan

    11 Desember 2012 pada 10:36 pm

    *
    To Al,

    Secara logika manusia, anda benar. Elisa yang sudah mayat/tulang-belulang bisa menghidupkan orang mati. Tetapi jelas orang mati tidak dapat melakukan apa-apa. Bisa dikatakan peristiwa itu terjadi karena kuasa Allah, bukan kuasa Elisa.

    Tetapi lain halnya pada Yesus. Dia sendiri yang berkarya menghidupkan orang mati dan Yesus mempunyai kuasa atas segala sesuatu di bumi ini, termasuk hidup dan mati. Bahkan Lazarus yang sudah mati beberapa hari, hanya dengan sebuah perintah, dia bangkit kembali

    Balas
  10. merah mengatakan

    14 Desember 2012 pada 8:29 pm

    *
    Yesus tidak perlu mengaku ataupun mengklaim bahwa diri-Nya adalah Tuhan. Karena nabi-nabi sebelumnya telah menyatakan kedatangan-Nya dan identitas Dia. Selain itu dari pengajaran-Nya setiap orang yang mengenal Tuhan dengan semua keajaibannya pasti paham siapa pribadi Yesus yang sebenarnya.

    Jadi intinya, pengakuan datang dari orang banyak bahkan ribuan tahun sebelum kelahiran-Nya. Bukan hanya sekedar mengakui dengan menggunakan pemaksaan.

    Balas

Baca komentar lainnya:

1 2 3 … 9 »

PEDOMAN WAJIB MEMASUKAN KOMENTAR

Bagi Pembaca yang ingin memberi komentar, kiranya dapat memperhatikan hal-hal berikut ini:

1. Komentar harus menggunakan bahasa yang jelas, tidak melanggar norma-norma, tidak kasar, tidak mengejek dan bersifat menyerang.
2. Hanya diperbolehkan menjawab salah satu pertanyaan fokus yang terdapat di bagian akhir artikel. Komentar yang tidak berhubungan dengan salah satu pertanyaan fokus, pasti akan dihapus. Harap maklum!
3. Sebelum menuliskan jawaban, copy-lah pertanyaan yang ingin dijawab terlebih dahulu.
4. Tidak diperbolehkan menggunakan huruf besar untuk menekankan sesuatu.
5. Tidak diijinkan mencantumkan hyperlink dari situs lain.
6. Satu orang komentator hanya berhak menuliskan komentar pada satu kolom. Tidak lebih!

Komentar-komentar yang melanggar aturan di atas, kami berhak menghapusnya. Untuk pertanyaan/masukan yang majemuk, silakan mengirim email ke: [email protected]

Kiranya petunjuk-petunjuk di atas dapat kita perhatikan.

Wassalam,
Staf, Isa dan Islam

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

 huruf tersedia

Sidebar Utama

Artikel Terbaru

  • Keaslian Kitab, Naskah-Naskah Kuno Al-Quran dan Alkitab
  • Bukti Utama Allah Mencintai Mukmin Miskin
  • Muhasabah Islam dalam Terang 3 Pertanyaan Isa Al-Masih
  • Mengapa Kelahiran Isa Malam Teristimewa Bagi Muslim dan Nasrani?
  • Apakah Kelahiran Isa Malam Teristimewa bagi Muslim dan Nasrani?

Artikel Terpopuler Bulan Ini

  • Isa Tidak Pernah Katakan, “Akulah Allah!”
  • Cara Allah Memberi Hidayah dan Cara Muslim Mendapatkannya
  • Mengapa Kelahiran Isa Malam Teristimewa Bagi Muslim dan Nasrani?
  • Apakah Menikah Siri Islam Sesuai dengan Kitab Allah?
  • Sudahkah Anda, Sebagai Mukmin, Mendapat Ketenangan Hati Sejati?

Artikel Yang Terhubung

  • Apakah Isa Al-Masih Tuhan atau Siapakah Dia?
  • Siapakah Hamba Allah yang Paling Mulia?
  • Isa Al-Masih Atau Muhammad, Siapa Yang Tahu Mengenai…
  • Mustahil Allah Bisa Mati!
  • Penyaliban Isa Al-Masih Menunjukkan Kekuatan Atau…

Footer

Aplikasi Isa Dan Islam

Aplikasi Isa dan Islam merupakan aplikasi smartphone yang dapat Anda download GRATIS!

App Isadanislam

Renungan Berkala Isa dan Al-Fatihah

Apabila Anda ingin menerima renungan singkat setiap minggu, silakan menekan tombol di bawah ini

Renungan Berkala Isa Dan Al-Fatihah

Social Media

Facebook
Twitter
Instagram
YouTube
Hak Cipta © 2009 - 2021 Dialog Agama Isa dan Islam. | Kebijakan Privasi |
Kebijakan Dalam Membalas Email
| Hubungi Kami